'STREET KINGS', Sepenggal Kisah Para Penguasa Jalanan
Pemain: Keanu Reeves, Forest Whitaker, Hugh Laurie, Chris Evans, Jay Mohr
Proyek lama tahun 2005 yang sekurangnya sempat mencalonkan dua nama sutradara (Spike Lee dan Oliver Stone) ini akhirnya diambil alih oleh David Ayer yang sempat menjadi penulis film TRAINING DAY. Dan Keanu Reeves, setelah berperan prima dalam LAKE HOUSE, berkesempatan menjadi pemeran utama dalam film bergenre Drama Thriller ini.
Film ini berkisah tentang Tom Ludlow, seorang petugas kepolisian Los Angeles yang mengalami kesulitan menjalani hidupnya setelah ditinggal mati istrinya.
Tom terpaksa bertindak saat ia dijebak dalam kasus pembunuhan rekannya Terrance Washington. Dengan dibantu seorang detektif muda, Tom berusaha menelusuri kasus pembunuhan itu. Penyelidikan jadi tidak mudah karena Tom juga dikejar-kejar bagian Internal Affair.
Tom harus menentang budaya saling melindungi dalam kepolisian yang selama ini sudah mendarah daging dan akhirnya ia mempertanyakan loyalitas orang-orang disekitarnya.
Dapatkah Tom Ludlow memecahkan kasus pembunuhan tersebut sekaligus mengatasi masalah pribadinya?
Semula film ini akan dirilis oleh Fox Searchlight Pictures sekitar April 2008 dengan judul THE NIGHT WATCHMAN namun akhirnya judul STREET KINGS yang nampaknya lebih klop.
Pemain: Keanu Reeves, Forest Whitaker, Hugh Laurie, Chris Evans, Jay Mohr
Proyek lama tahun 2005 yang sekurangnya sempat mencalonkan dua nama sutradara (Spike Lee dan Oliver Stone) ini akhirnya diambil alih oleh David Ayer yang sempat menjadi penulis film TRAINING DAY. Dan Keanu Reeves, setelah berperan prima dalam LAKE HOUSE, berkesempatan menjadi pemeran utama dalam film bergenre Drama Thriller ini.
Film ini berkisah tentang Tom Ludlow, seorang petugas kepolisian Los Angeles yang mengalami kesulitan menjalani hidupnya setelah ditinggal mati istrinya.
Tom terpaksa bertindak saat ia dijebak dalam kasus pembunuhan rekannya Terrance Washington. Dengan dibantu seorang detektif muda, Tom berusaha menelusuri kasus pembunuhan itu. Penyelidikan jadi tidak mudah karena Tom juga dikejar-kejar bagian Internal Affair.
Tom harus menentang budaya saling melindungi dalam kepolisian yang selama ini sudah mendarah daging dan akhirnya ia mempertanyakan loyalitas orang-orang disekitarnya.
Dapatkah Tom Ludlow memecahkan kasus pembunuhan tersebut sekaligus mengatasi masalah pribadinya?
Semula film ini akan dirilis oleh Fox Searchlight Pictures sekitar April 2008 dengan judul THE NIGHT WATCHMAN namun akhirnya judul STREET KINGS yang nampaknya lebih klop.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar