Pemain: Kevin Costner, Kelsey Grammer, Stanley Tucci, Dennis Hopper, Nathan Lane, George Lopez, Madeline Carroll
Kasih ibu sepanjang jalan, kasih anak sepanjang penggalang. Pepatah itu mungkin sudah umum dan banyak menjadi tema film. Tapi film ini beda. Film ini menggambarkan bagaimana cinta seorang anak pada ayahnya membuat perubahan yang sangat besar. Sangat sangat besar.
Bud Johnson (Kevin Costner) adalah adalah seorang yang cuek, pemabuk, dan pecundang. Ia melewatkan hidupnya tanpa berbuat apa-apa. Untungnya Bud punya Molly (Madeline Carroll), putrinya yang baru berusia 12 tahun.
Walaupun baru berusia 12 tahun, namun Molly sudah bisa dibilang dewasa. Ia yang selama ini mengurus segala keperluan keluarga. Cintanya pada ayahnya membuat Molly kecil tak pernah mengeluhkan semua tugas yang harus ia lakukan.
Semuanya berjalan lancar sampai suatu saat di waktu pemilihan umum. Secara tak sengaja Molly melakukan tindakan yang akhirnya malah membuat ayahnya menjadi calon presiden AS. Dan hebatnya lagi, seluruh negeri seolah yakin bahwa Bud Johnson yang semula bukan siapa-siapa akan menjadi presiden AS berikutnya.
Film drama komedi arahan sutradara Joshua Michael Stern ini mengambil topik yang tak umum. Menyorot satu sisi kehidupan masyarakat kecil sekaligus menertawakan kondisi politik dalam negeri AS
Tidak ada komentar:
Posting Komentar